Transaksi Semakin Marak Jelang Rilis Inflasi


Volume pasar obligasi korporasi di pasar sekunder pada akhir pekan kemarin menembus Rp 1 triliun, tertinggi sepanjang tahun ini. Subdebt Bank Panin 10,5% 2017 menjadi penyumbang transaksi terbesar kemarin dengan nilai volume mencapai Rp 240 miliar yang diikuti oleh Eximbank 9% 2018 dan Adira Finance 11% 2018 dengan masing-masing transaksi Rp 190 miliar dan Rp 120 miliar. Aksi beli pada akhir pekan kemarin membuat yield ketiga obligasi teraktif kemarin menurun hingga 35-64bps. Subdebt Bank Panin 10,5% 2017 diperdagangkan pada yield 10,39%. Sementara Eximbank 9% 2018 dan Adira Finance 11% 2018 diperdagangkan masing-masing pada level 8,73% dan 9,93%. 

Hari ini (2/1), badan pusat statistik akan mengumumkan tingkat inflasi pada bulan Januari dimana Bank Indonesia memprediksi akan berada pada kisaran 0,75% MoM, lebih rendah dari Desember tahun lalu yang sebesar 0,96% MoM. Selain itu, BI juga memperkirakan ekonomi pada sepanjang 2015 akan mencapai 4,8%.

Share this

Related Posts

Previous
Next Post »